Resep Bolu Kukus Gula Merah Anti Gagal Super Lembut & Pasti Mekar !!!



Coba Resep Bolu Kukus Gula Merah Mekar Merekah Sempurna yang lembut, empuk, dan warna – warni ini ya. Tenang saja, ada panduan lengkap cara membuatnya kok. Ada tips agar sukses membuat kue lezat ini serta rahasia agar bisa merekah dengan sempurna lho.
resep-bolu-kukus-gula-merah


Bolu kukus gula merah merupakan salah satu varian dari bolu kukus. Bolu kukus sendiri selalu ada di toko kue ataupun pasar tradisional. Warnanya beraneka macam, ada yang merah muda, hijau putih bahkan ada juga yang warna – warni. Kue ini juga merupakan makanan yang khas dari Indonesia. Disukai oleh semua orang karena rasanya yang manis dan penampilannya yang menarik.

Namun berbeda kali ini, yang biasanya bolu kukus menggunakan gula putih sebagai bahan pembuatannya, kini kita akan menggunakan campuran gula merah. Tentu dengan warnanya yang cantik yaitu merah kecoklatan. Sebenarnya dalam pembuatan kue dengan menggunakan gula merah tidak jauh berbeda dengan membuat kue dengan gula pasir pada umumnya.

Aroma yang dhasilkan nanti akan berbeda, yaitu lebih harum, sedapnya gula merah akan tercium. Seperti kita ketahui sebelumnya, manfaat dari gula merah untuk kesehatan dan kecantikan diantaranya :

Mampu membersihkan racun-racun dari darah Anda, mengatasi masalah pencernaan, biasanya dengan menambah gula ke dalam teh, susu, atau minuman apapun, membantu mengatasi sariawan dengan segelas kunyit asam, gula merah mengandung zat besi sehingga membantu mengatasi masalah anemia ketika wanita menstruasi, mencegah Jerawat, mencegah batuk dan demam, mencegah asma, meredakan nyeri saat menstruasi dan masih banyak lagi manfaat dari gula merah.

Itu hanya sebagian kecil manfaatnya iya. Manfaat yang sebegitu luar biasa saatnya dikreasikan ke dalam makanan, pasti bisa dijadikan alternative bagi yang tidak ingin mengkonsumsinya secara langsung.
Waktu Pembuatan :
Dalam pembuatanya nanti kita memerlukan waktu :
  • 20 menit untu mempersiapkan bahan dan peralatan
  • 25 menit untuk mengukus
Peralatan yang Digunakan :
Beberapa alat juga perlu dipersiapkan, antara lain :
  • Wadah
  • Panci untuk merebus
  • Mixer
  • Timbangan
  • Cetakan kertas
  • Pengukus


Kembali ke kue bolu kukus gula merah, bahan yang diperlukan dalam pembuatan Bolu Kukus gula merah sama seperti halnya membuat bolu kukus yang lain, perbedaan hanya dari gulanya, kali ini kita akan menggunakan gula merah dengan takaran yang pas, agar kita tetap mendapat manfaatnya seperti di atas . berikut bahan-bahan yang digunakan beserta cara pembuatannya :).

Resep Bolu Kukus Gula Merah Merekah Sempurna
Bahan Membuat Bolu Kukus Gula Merah :
  • 1 butir telur ayam
  • 200 gram gula merah
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 200 ml air
  • ¼ sendok teh garam
  • ½ sendok teh baking powder
  • ½ sendok teh soda kue
  • 250 gr tepung terigu yang berkualitas baik
  • 125 ml minyak goreng
Sedikit tips agar bolu kukus gula merah bisa merekah sempurna :
  • Rebusan gula merah sebaiknya di tunggu hingga dingin dan di saring, agar larutan gula licin dalam artian tidak ada sisa ampas dari gula.
  • Tutup pengukus sebaiknya dilapisi kain, supaya tidak ada uap air yang jatuh sehingga kue yang dihasilkan lebih sempurnaatau tidak bantat.
  • Usahakan tidak membuka tutup pengukus sebelum waktu pemasakan selesai, karena bisa mengakibatkan kue tidak menggembang sempurna.
Cara Membuat Bolu Kukus Gula Merah :
  1. Rebus gula dalam air yang mendidih, aduk perlahan sampai larut, kemudian sisihkan.
  2. Siapkan wadah untuk membuat adonan, lalu masukkan telur ayam, kocok menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi sampai mengembang, masukkan rebusan gula merah.
  3. Masukkan tepung terigu dan baking powder, soda kue yang sudah diayak kedalam adonan, aduk rata
  4. Tambahkan minyak goreng kemudian aduk lagi sampai adonan tercampur rata
  5. Tuang adonan kedalam cetakan kertas yang berbentuk mangkuk.
  6. Kukus adonan sampai matang dan mengembang selama 25 menit


Bolu kukus gula merah lebih terasa nikmatnya ketika dinikmati selagi hangat bersama segelas susu ataupun teh.Tidaklah sulit bukan bahan ataupun proses pembuatannya? Saatnya kita menuju dapur dan segera membuatnya sesuai dengan langkah-langkah di atas. Hasilnya dijamin membuat hati kita bahagia, apalagi jika dinikmati bersama keluarga tercinta 
 
 
by : http://anekaresep.co

0 Response to "Resep Bolu Kukus Gula Merah Anti Gagal Super Lembut & Pasti Mekar !!!"

Posting Komentar

adnow1

ctr1